Selasa, 31 Mei 2011

Hidup senantiasa berdoa

Shalom saudaraku, 
Sikap berdoa TIDAK SELALU harus berdiam diri, menutup mata, melipat tangan, mengucapkan kata-kata, baik permohonan maupun ucapan syukur. Tapi berdoa (komunikasi antara kita dengan Tuhan) bisa juga terjadi saat kita mau mendengarkan dan menaati apa yang dikatakan oleh HATI NURANI kita (Kis.23:1; 1Yoh3:19-21). Roh Kudus menyatakan maksud-Nya kepada roh kita, dan roh kita berbicara kepada kita melalui hati nurani kita. Saat kita mau selalu menaatinya berarti hidup kita SENANTIASA BERDOA kepada-Nya (Kis.24:16).

Tuhan Yesus memberkati.

Tidak ada komentar: